Tulis & Tekan Enter
images

ilustrasi/google

Puluhan Anak di Balikpapan Ditinggal Orangtuanya Akibat Covid-19

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Jumlah anak yatim, piatu, dan yatim piatu yang orangtuanya meninggal akibat Covid-19 di Kota Balikpapan mencapai 58 anak sejak awal pandemi.

"Data sementara dari kelurahan ada 58 anak di Balikpapan yang menjadi yatim, piatu maupun yatim piatu karena Covid-19," kata Kepala Dinas Sosial Kota Balikpapan, Purnomo, Senin (23/8/2021).

Proses pendataan, lanjut Purnomo, masih terus berlangsung. Targetnya minggu terakhir Agustus 2021 ini sudah tuntas.

"Pendataan terus dilakukan, untuk anak yang usianya 18 tahun ke bawah," ungkap Purnomo.

Nantinya pemerintah berupaya agar anak-anak yang kehilangan orangtuanya ini karena Covid-19 tetap bisa melanjutkan pendidikannya.

"Bisa nanti anggarannya dari pusat, provinsi hingga APBD Balikpapan. Kan ada juga program keluarga harapan dari Kemensos. Intinya nanti dicarikan solusi supaya tetap bisa sekolah," tuturnya.

Purnomo menambahkan, jika nantinya ada anak yang tinggal sendirian maka diupayakan untuk bisa tinggal di panti.

"Kemudian kalau tinggal bersama kerabat atau keluarga nanti dilihat apakah mampu atau tidak," pungkasnya. (an)



Tinggalkan Komentar