KaltimKita.com, BALIKPAPAN – Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Balikpapan berhasil meloloskan empat atlet terbaiknya untuk tampil di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri 2025 yang akan berlangsung di Kudus, Jawa Tengah, pada Oktober mendatang.
Keempat judoka yang akan mewakili Kalimantan Timur tersebut yakni Elman Valentino Siahaan (kelas -55 Kg), Zain Dzaki Naufal Ashari (kelas +100 Kg), Huriya Nasywa Kamila (kelas -63 Kg) dan Baiq Syalwa Dila Putri (kelas +78 Kg). Mereka berhasil lolos usai mengikuti seleksi di Samarinda, Minggu (7/9/2025) lalu.
Pelatih Judo Balikpapan, Adlu Surya Nugraha, mengaku bangga dengan capaian ini. Dari total 10 atlet yang diturunkan, empat di antaranya berhasil menembus tiket PON.
“Ini hasil yang sangat luar biasa, mengingat persaingan di tingkat provinsi cukup ketat. Lolosnya empat atlet ini, jadi modal penting untuk mengumpulkan poin dan menjaga peluang lolos di PON XXII,” ujar Adlu Surya Nugraha yang juga menjabat sebagai Kabid Binpres PJSI Kaltim, Selasa (9/9/2025).
Ia menambahkan, para atlet akan segera menjalani pemusatan latihan (TC) sebagai persiapan menuju PON. Target realistis pun sudah dipasang, yakni minimal masuk zona medali.
“Kami menargetkan bisa meraih medali dan masuk tiga besar pada perhelatan akbar ini. Semoga kerja keras para atlet membuahkan hasil terbaik bagi Balikpapan dan Kalimantan Timur,” tutupnya. (and)