Tulis & Tekan Enter
images

Balikpapan Tambah 27 Kasus Positif Covid-19, 17 Pedagang Pasar Rapak

kaltimkita.com, BALIKPAPAN-Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Balikpapan terus bertambah secara siginifikan. Rabu (29/7) kemarin Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi di Bali Kota menegaskan ada sebanyak 27 kasus positif dengan 17 di antaranya merupakan pedagang Pasar Muara Rapak.

“Hari ini ada 27 kasus terkonfirmasi positif dan 15 terkonfimasi negatif atau dinyatakan sembuh,” tegas Rizal Effendi, Rabu (29/07).

Secara akurasi, 17 pertama pasien yang terkonfirmasi positif merupakan hasil swab Muara Rapak. Pasien kedelapan belas seorang karyawati swasta berusia 58 tahun warga Balikpapan yang merupakan kontak erat BPN 279. Seorang karyawati swasta berusia 47 tahun, perempuan berusia 52 tahun dan perempuan berusia 38 tahun yang merupakan kontak erat BPN 345.

Kemudian pasien ke 22 berusia 44 tahun yang merupakan hasil tracing BPN 252. Seorang PDP yang berusia 42 tahun. Seorang yang berusia 39 tahun melakukan pemeriksaan TCM di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Kanudjoso Djatiwibowo (RSKD) dan seorang berusia 47 tahun yang melakukan pemeriksaan di RSKD. Seorang berusia 44 tahun yang dirawat di Rumah Sakit dr R Hardjanto dan seorang laki-laki berusia 55 tahun warga Balikpapan.

Adapun pasien yang dinyatakan sembuh di antaranya BPN 116, BPN 328, BPN 329, BPN 331, BPN 341, BPN 367, BPN 307, BPN 356, BPN 375. Pasien yang selesai dari rumah observasi Pemerintah Kota sebanyak enam orang di antaranya BPN 308, BPN 309, BPN 310, BPN 311, BPN 322 dan BPN 323.

Sehingga total kasus positif di Kota Balikpapan sebanyak 455. Meninggal dunia 14 orang, pasien yang dirawat di rumah sakit sebanyak 57 orang, pasien yang diisolasi berjumlah 75 orang dan pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 309 orang.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty mengatakan, 17 kasus positif baru pedagang Pasar Muara Rapak tersebut, merupakan hasil swab PCR massal yang dilakukan Pemerintah Kota Balikpapan dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, pada pekan kemarin.

“Jadi pemeriksaan massal dilakukan pada hari Selasa Minggu lalu di halaman Pasar Muara Rapak setelah ditemukannya pedagang positif di lantai 1,” ujarnya

Dia mengungkapkan, karena kepadatan pemeriksaan spesimen di Laboratorium Kesehatan Daerah (Lakesda) Provinsi Kaltim sehingga hasil swab baru diterima hari ini. “Terkonfirmasi 17 pedagang yang mengikuti swab massal adalah positif,” ujarnya. (tim)


TAG

Tinggalkan Komentar