Tulis & Tekan Enter
images

Tangkapan layar kebakaran di Kilang Pertamina Balikpapan

Labfor Mabes Polri Turun Selidiki Kebakaran di Kilang Pertamina Balikpapan

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Mabes Polri Cabang Surabaya diturunkan untuk menyelidiki peristiwa kebakaran di kawasan Kilang Pertamina Internasional (KIP) Balikpapan.

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo mengatakan, Tim Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya akan tiba di Balikpapan pada Selasa hari ini, (17/5/2022). Merek akan melakukan penyelidikan penyebab kebakaran yang menewaskan satu pekerja tersebut.

"Rencana besok (Selasa) Tim Labfor akan bekerja. Tentu untuk mencari dan menemukan fakta penyebab kebakaran itu," kata Yusuf kepada wartawan.

Untuk korban tewas dalam kebakaran itu sudah diterbangkan ke kampung halaman di Medan, Sumatera Utara. Sebelumnya telah dilakukan autopsi.

"Autopsi dilaksanakan di RS Bhayangkara. Setelah selesai langsung diterbangkan ke Medan, kampung halamannya," jelasnya.

Korban lainnya yakni tiga pekerja menderita luka bakar di bagian kaki dan tangan sedang menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pertamina Balikpapan (RSPB). Sedangkan dua pekerja lainnya mengalami luka ringan dan dilakukan rawat jalan.

"Penyelidikan terus kami lakukan untuk mengetahui penyebab utama kebakaran itu," tandasnya. (an)


TAG

Tinggalkan Komentar

//