Tulis & Tekan Enter
images

Kapal Nelayan Tenggelam di Teluk Balikpapan, Satu Orang Dalam Pencarian

Kaltimkita.com, Balikpapan - Sebuah kapal nelayan yang ditumpangi delapan orang dilaporkan tenggelam usai menabrak batang kayu di perairan Teluk Balikpapan, Kamis (29/10) sore.

Dalam peristiwa itu seorang nelayan hilang dan masih dalam pencarian oleh Tim SAR gabungan. Tujuh lainnya berhasil diselamatkan.

Ada pun kronologi kejadian berawal saat delapan pemancing tersebut berangkat dari wilayah Manggar, Balikpapan Timur pada Kamis (29/10) pagi sekira pukul 06.00 Wita.

Tujuan mereka Teluk Balikpapan untuk mancing. Namun, ditengah perjalanan kapal yang mereka tumpangi menabrak batang kayu. Akibanya kapal karam hingga tenggelam.

"Tenggelamnya sekitar pukul 18.00 Wita. Setelah kapal mereka menabrak batang katu," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan, Melkianus Kotta.

Usai kapal tersebut tenggelam, para pemancing terombang ambing. Mereka bertahan menggunakan sterofom. "Bertahan dengan sterofom," ujarnya.

Sekira pukul 04.00 Wita dini hari, lanjut Melkianus, salah satu dari mereka bernama Shandy menghilang. "Tadinya mereka berkumpul. Tapi Shandy tidak terlihat lagi pukul 04.00 Wita," tuturnya.

Kemudian, pada Jumat (30/10) pagi sekira pukul 07.00 Wita sebuah Kapal MV Lyric Star melintas dan melihat para pemancing yang mengapung tersebut.

Selanjutnya dilaloporkan ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan. Dari laporan, Tim SAR gabungan langsung bergerak menuju lokasi yang dimaksud.

"Usai mendapat laporan kita berangkat ke koordinat yang dimaksud dan kemudian melaksanakan evakuasi," ungkapnya.

Namun, yang dievakuasi oleh Tim SAR gabungan hanya enam orang. Sementara satu orang lagi dikabarkan telah diselamatkan oleh seorang nelayan yang melintas. Namun belum diketahui keberadaan serta identitas nelayan tersebut.

"Korban yang selamat total tujuh orang. Enam dievakuasi oleh Basarnas dan satu diselamatkan oleh nelayan. Tapi masih dicari tahu keberadaanya," tutur Melkianus.

Enam pemancing yang dievakuasi oleh Basarnas tiba di Pelabuhan Chevron sekitar pukul 11.45 Wita. Mereka langsung mendapat pertolongan pertama oleh tim medis.

"Mereka syok. Ada yang luka bakar ringan dan sementara ini tadi ada yang dehidrasi juga. Langsung mendapat perawatan medis dan dibawa ke RS Bhayangkara," ucap Melkianus.

Sementara untuk satu orang yang masih dalam pencarian, Tim SAR gabungan akan melakukan pencarian satu Minggu ke depan. Pencarian tersebut juga dibantu oleh TNI dan Polri.

"Kami sesuai SOP itu tujuh hari ke depan. Dimulai hari ini. Kami akan upaya melakukan pencarian," pungkas Melkianus.

Berdasarkan data Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan, berikut enam data korban yang dilarikan ke RS Bhayangkara :

1. Aris Surwanto, jalan Padat Karya, 27 tahun

2. Edy Saputra, jalan Wonorejo , 24 tahun

3. Ari Murdani, jalan Proklamasi, 30 tahun

4. M Tahir, jalan Teritip, 48 tahun

5. Saiful Anwar, Manggar, 28 tahun

6. Ruli Hertono, Jalan Kariangau, 39 tahun

Sementara untuk korban yang dievakuasi oleh nelayan bernama Aziz. Dan yang masih dalam pencarian bernama Shandy. (tim)



Tinggalkan Komentar