Tulis & Tekan Enter
images

Status Balikpapan kini berubah menjadi PPKM Level 2. (foto : net)

Kabar Baik, Balikpapan Turun ke PPKM Level 2

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Dimana ada kerja keras dan kemauan disitulah kita dapat memetik hasil. Ya, Itulah yang dirasakan masyarakat Balikpapan, faktanya kerjasama dengan Pemerintah Kota serta sadarnya untuk terus memutus mata rantai Covid-19 menuai hasil yang memuaskan.

Pada Senin (4/5/2021) malam, Menteri Dalam Negeri akhirnya kembali mengeluarkan surat intruksi nomor 48 tahun 2021 kepada Gubernur, Bupati serta Wali Kota mengenai lanjutan PPKM ke setiap wilayah daerah.

Dalam surat tersebut menjelaskan daerah-daerah yang tetap berada pada level 4 hingga yang mengalami penurunan level, seperti Kota Balikpapan yang akhirnya diturunkan menjadi PPKM Level 2.

Hal tersebut menjadi kabar baik bagi masyarakat Balikpapan. Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) dr Andi Sri Juliarty mengaspresiasi penurunan level tersebut, dan menandakan suksesnya pemerintah serta warga bekerjasama dalam mentaati Protokol Kesehatan (Prokes) serta sadarnya dalam mengikuti pelaksanaan program vaksinasi.

"Alhamdulillah, Kota Balikpapan ditetapkan Level 2, terima kasih atas kerjasama dan kerja keras Bapak Ibu semua," ungkapnya di group WA Media Covid-19.

dr Dio sapaan karibnya juga mengharapkan, tren penurunan level PPKM terus berlanjut, hingga masyarakat Balikpapan benar-benar memasuki zona hijau dan dapat melanjutkan aktivitasnya sedia kala tanpa adanya pandemi.

"Semoga Allah SWT senantiasa menetapkan kita dalam kondisi sehat dan terbebas dari pandemi ini Aamiin," harap Dio. (lex)


TAG

Tinggalkan Komentar

//