Kaltimkita.com, BONTANG - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI yang ke – 79, Kodim 0908/Bontang melaksanakan Bakti Sosial dengan merehab dua unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik warga kurang mampu, pada Selasa (3/9/2024).
Perbaikan itu dilakukan di dua lokasi, yakni di Kelurahan Guntung dan Kelurahan Loktuan, Kecamatan Bontang Utara.
Dandim 0908/Bontang Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto mengatakan program rehab Rumah Tidak Layak Huni ini bukan hanya sebatas rangkaian menyambut HUT TNI ke-79. Tetapi kata dia, sebagai langkah nyata TNI dalam upaya meningkatkan taraf kesejahteraan dan kelayakan hidup bagi masyarakat terutama kurang mampu.
“Kegiatan RTLH ini merupakan salah satu agenda untuk menyambut HUT TNI ke-79 di 5 Oktober mendatang. Momentum ini, kita wujudkan impian warga kurang mampu agar memiliki Rumah yang layak huni. Program RTLH ini tidak hanya memberikan stimulan Rumah yang layak huni saja, namun dibaliknya juga terkandung tempat tinggal yang memenuhi standar kesehatan, kenyamanan hingga keselamatan,” terangnya.
Salah satu penerima bantuan Indra Sunandar menyampaikan terima kasih kepada Kodim Bontang yang telah memberikan bantuan perbaikan rumah yang layak. Terlebih kata dia, rumah yang baik merupakan impiannya untuk memberikan rasa nyaman kepada keluarga.
“Kami sekeluarga merasa sangat bersyukur dan sangat bahagia sekali. Kalau tidak ada program RTLH dari TNI mungkin rumah kami sampai kapanpun tidak akan direhab. Kehadiran Bapak – Bapak TNI adalah keberkahan bagi kami. Terima kasih Kodim Bontang”, ucapnya dengan penuh haru. (one)


