Tulis & Tekan Enter
images

SAMPAI JUMPA DI EDISI BERIKUTNYA : Para juara di Turnamen Tenis Meja BDS Cup I 2025 yang telah tuntas terlaksana.

BDS Cup I 2025 Tuntas, PTM Namirah Raih Gelar Juara

KaltimKita.com, BALIKPAPAN – Turnamen Tenis Meja BDS Cup I 2025 resmi tuntas. PTM Namirah sukses meraih gelar juara. Mereka berhasil mengalahkan tuan rumah PTM BDS I dengan skor telak 3-0 pada babak final yang berlangsung di Gedung Serbaguna RT 31 BDS I, Minggu (16/2/2025) malam.

Manager Tim PTM Namirah, Henry, mengaku cukup puas atas keberhasilan para pemainnya. Hasil ini, sudah sesuai target keikutsertaan, jika melihat  l komposisi pemain yang sudah disiapkan. "Dengan waktu latihan kurang lebih satu bulan, kami memang cukup optimis juara,"  ujar Henry.

Usai kejuaraan ini, ia menambahkan PTM Namirah berencana untuk terus berpartisipasi di turnamen-turnamen mendatang, baik di Balikpapan maupun di lingkup Kaltim.

Meski kalah, Manager PTM BDS I, Sudiarto, tetap memberikan apresiasi tinggi terhadap perjuangan timnya. “Kami tetap puas dengan hasil ini karena sudah sesuai dengan target kami. Yang terpenting adalah pembinaan yang terus berjalan di PTM BDS I, dengan atlet yang rutin latihan. Kami sangat berterima kasih kepada seluruh atlet atas perjuangan mereka,” ujar Sudiarto.

Sebelumnya, Ketua Panitia, Nur Halim sangat bersyukur karena target jumlah peserta dapat tercapai meski sebelumnya sempat diperkirakan ada 22 klub yang akan berpartisipasi. “Alhamdulillah, sesuai target, kita berhasil mendapatkan 20 tim dari 11 klub yang turut ambil bagian. Antusiasme peserta sangat terasa, dan ini menunjukkan bahwa minat terhadap tenis meja di Balikpapan masih tinggi,” ujar Nur Halim.

Dengan sistem setengah kompetisi di babak penyisihan, turnamen ini dibagi menjadi 8 grup, dan para tim yang berhasil lolos akan melaju hingga babak gugur dari 16 besar hingga final.

"Hadiah bukan menjadi salah satu tujuan, yang terpenting bagaimana turnamen memberikan hiburan dan membangkitkan semangat para peserta," katanya.

Turnamen ini juga dihadiri oleh perwakilan dari SKOI (Sekolah Khusus Olahraga Indonesia) Kaltim yang diundang sebagai tim kehormatan, untuk memberikan pembinaan dan inspirasi bagi para peserta. “Kami mengundang SKOI sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas pembinaan, dan tentu saja untuk memotivasi klub-klub tenis meja di Balikpapan agar bisa berprestasi di tingkat yang lebih tinggi, bahkan nasional,” tambahnya. (and)

Daftar Juara BDS Cup I

Juara 1 PTM Namirah

Juara 2 PTM BDS I

Juara 3 Bersama PTM Inkorincorp dan PTM Elang


TAG

Tinggalkan Komentar

//