Tulis & Tekan Enter
images

Aipda Hijrah Saputra saat mengerjakan pesanan pelanggan

Aipda Hijrah, Anggota Polda Kaltim Yang Sukses Jadi Pengrajin Interior Rumah

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Kisah inspiratif datang dari seorang anggota Polda Kaltim. Adalah Aipda Hijrah Saputra, yang memilih bekerja sebagai pengrajin interior rumah untuk menambah penghasilan.

Pekerjaan itu tidak mengganggu tugasnya sebagai anggota penyidik pembantu di Subdit lll Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Kaltim, karena dilakukan setelah selesai dinas atau saat libur.

"Tidak mengganggu, saya imbangi. Mulai kerjanya itu setelah selesai dinas. Kadang-kadang saya lembur sampai jam 10 malam," kata Hijrah, sapaan akrab Hijrah Saputra, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (29/11/2022).

Lelaki berusia 39 tahun itu menuturkan, sudah hampir tiga tahun menyambi sebagai pengrajin interior rumah. Dia memiliki mebel sendiri di rumahnya di kawasan Jalan Siaga.

Hijrah mengaku senang menjalankan aktivitas itu. Selain mendapatkan uang tambahan di waktu senggang, Hijrah juga bisa menyalurkan hobinya dibidang interior. Sebelum menjadi anggota polisi, Hijrah memang sudah menekuni kerajinan interior.

"Sebelum jadi polisi, saya ikut orang ngerjain interior rumah. Kemudian berhenti untuk daftar polisi, dan alhamdulillah keterima pada tahun 2004. Setelah jadi anggota, ada kesempatan buka usaha ini, dengan modal awal jual motor," akunya.

Membuka usaha itu, lanjut Hijrah, bukan karena penghasilannya sebagai anggota polisi minim. Melainkan untuk tambahan, walaupun pendapatan dari kerajinan interior tidak menentu.

"Penghasilannya tergantung pesanan. Jadi buat tambahan aja. Apalagi saya punya anak, tentu pengeluaran untuk kebutuhan rumah tangga juga banyak," ungkapnya.

Ayah tiga anak itu mengaku akan terus melakoni pekerjaan sebagai pengrajin interior rumah setelah pensiun dari kepolisian. Dia juga berniat melebarkan sayap usahanya itu.

"Saat ini saya sudah buka cabang di daerah Penajam Paser Utara (PPU). InsyaAllah, setelah pensiun dari kepolisian nanti, ada keinginan untuk buka cabang lagi," ucapnya.

Terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo mengapresiasi atas kegitan positif dan juga inspiratif yang ditekuni oleh anggota Polda Kaltim. "Ini sangat inspiratif," pungkas Yusuf. (an)


TAG

Tinggalkan Komentar

//