Tulis & Tekan Enter
images

Ratusan pengurus PDIP berfoto bersama Sekjend DPP PDIP, Hasto dalam gelaran KONFERDA dan KONFERCAB guna menyongsong semangat baru

PDIP Gelar KONFERDA dan KONFERCAB di Balikpapan, Hasto Sebut Sebagai Momentum Konsolidasi Menyeluruh

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi membuka Konferensi Daerah (KONFERDA) dan Konferensi Cabang (KONFERCAB) di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, Senin (8/12/2025). 

Acara dibuka langsung oleh Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, didampingi Ketua DPD PDIP Kaltim, Irjen Pol (Purn) Safaruddin.

Agenda lima tahunan ini diikuti sebanyak 515 peserta yang terdiri dari pengurus DPD, DPC, hingga PAC se-Kalimantan Timur. Para peserta dijadwalkan mengikuti rangkaian Pleno I, II, dan III serta sidang-sidang komisi hingga malam hari pada pukul 22.00 Wita.

Hasto menegaskan bahwa KONFERDA dan KONFERCAB bukan sekadar agenda rutin, melainkan momentum konsolidasi menyeluruh, baik ideologi, organisasi, politik, sumber daya, maupun kaderisasi.

“DPP menerapkan merit system. Kami mendengarkan aspirasi dari bawah terkait calon pimpinan DPD dan DPC. Setelah melalui skotes dan pemetaan internal, barulah DPP mengambil keputusan untuk menetapkan satu ketua dan dua pendamping,” jelas Hasto dihadapan awak media.

Ia menegaskan bahwa keputusan partai selalu berakar pada aspirasi akar rumput dan mempertimbangkan kepentingan politik yang lebih besar serta kultur organisasi. 

Untuk penyusunan jajaran pengurus, jelasnya, mekanisme formatur diberlakukan. Pada tingkat provinsi, formatur akan didampingi tiga DPC dengan perolehan suara tertinggi pada pemilu. Mekanisme serupa juga diterapkan di tingkat kabupaten/kota.

“Mekanisme ini memastikan proses demokratis berjalan dalam penyusunan struktur DPD dan DPC. KONFERDA dan KONFERCAB bukan ritual seremonial, tetapi ruang evaluasi, kritik, autokritik, serta perumusan sikap dan program perjuangan PDIP di Kalimantan Timur,” tegas Hasto. (lex)



Tinggalkan Komentar

//